I Want to be a Drummer :)

Bagikan

Setiap kali mendengarkan lagu yang menghentak sedikit saja, tangan dan kaki saya rasanya selalu kedutan. Kedutan sebenarnya bukan kata yang tepat untuk hal ini. Apa ya?. Dalam bahasa Jawa sih istilah yang tepat itu adalah "kedik". Ingin rasanya mengikuti ritme drumnya. Seolah tangan kanan saya memukul-mukul hihat dengan kaki kiri seskali membuka dan menutupnya dengan menginjak pedal di bawahnya, seirama dengan pukulan snare tangan kiri, sementara kaki kanan terus menginjak-injak pedal bass drumnya. Harmonis. Berasa manis. Dan membuat semangat saya menjadi-jadi.
Tapi sayang sekali terkadang saat itu saya sedang berkendara di balik stang, jalan kaki menuju sebuah tempat, atau lagi bengong aja nungguin sarapan. Bukan sedang duduk di dalam studio musik terdekat dengan sepasang stik di kedua tangan siap menghajar perangkat di depan saya. Ini semua bersarang di otak saya dan mengganggu, sampai akhirnya saya memuntahkannya di blog ini. Saya bukan anak band yang dalam seminggu latihan dua atau tiga kali. Kemampuan dalam hal gebuk-menggebuk drum pun pas-pasan. Sama pas-pasannya dengan keterampilan menulis saya. Hehehe...
Tentu pelampiasannya bukan dengan menulis seandainya saya orang berduit, di dalam kamar saya pasti sudah ada drumset lengkap dengan dinding kedap suaranya... Hahaha. Ini kalo saya boleh sedikit mengkhayal lho.
Di yutup tak ada yang lebih menghibur saya selain video drum cover, salah satunya yang mantab (pake b) ya  NIGHTMAREnya A7X ini nih, cekidot Gan....!!!

0 Response to "I Want to be a Drummer :)"

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme